Keanekaragaman Ekosistem

Yang dimaksud ekosistem adalah tatanan unsur lingkungan  hidup yang merupakan kesatuan utuh menyeluruh dan saling mempengaruhi dalam membentuk keseimbangan, stabilitas, dan produktivitas lingkungan hidup. Data mengenai keanekaragaman ekosistem hendaknya dapat menggambarkan keberadaan berbagai tipe ekosistem di daerah. Ekosistem-ekosistem ini dikelompokkan menjadi  ekosistem alami dan ekosistem buatan/binaan, baik di daratan maupun di lingkungan perairan. Klasifikasi tipe ekosistem mengikuti cara umum yang telah digunakan oleh instansi yang kompeten. Data mengenai keanekaragaman ekosistem dapat diadopsi dari data penggunaan lahan dan rencana tata ruang wilayah, yang kemudian diperiksa silang (crosscheck) dengan rincian data yang tersedia di bidang kehutanan, pertanian, perikanan dan kelautan, pertambangan dan lingkungan hidup.

Jenis informasi keanekaragaman ekosistem yang perlu disajikan adalah:
1.   Persebaran (geografi, ekologi), yaitu jenis informasi yang menggambarkan persebaran setiap tipe ekosistem secara geografis di daerah yang bersangkutan. Informasi ini sebaiknya disajikan dalam peta.
2.   Kondisi ekosistem berdasarkan/mengikuti waktu atau musim. Karena di Indonesia terdapat dua musim, data dan informasi mengenai kondisi ekosistem dalam dua musim yang berbeda perlu diungkapkan sehingga pengelolaannya didasarkan fenomena yang terjadi dalam dua musim.
3.   Jenis informasi yang dapat menggambarkan kondisi umum setiap tipe ekosistem yang terdapat di daerah, yang meliputi keunikan, spesies yang dominan, spesies penting (langka/endemik/dilindungi) yang ditemukan dalam ekosistem atau habitat yang bersangkutan, serta tingkat ancaman terhadap masing-masing ekosistem.
4.   Potensi pengembangan ekosistem, yang menggambarkan potensi setiap tipe ekosistem untuk dikembangkan dalam konteks pembangunan wilayah, baik berbasis barang maupun jasa lingkungan. Orientasi pengembangan harus berpegang teguh pada prinsip-prinsip pembangunan berkelanjutan.
5.   Upaya pemangku kepentingan di daerah dalam pelestarian dan pemanfaatan keanekaragaman hayati. Jenis informasi ini menggambarkan upaya-upaya yang telah dilakukan oleh berbagai pihak dalam pelestarian dan pemanfaatan setiap tipe ekosistem yang ada di daerah, dirinci menurut sektor, pelaku, karakteristik, kinerja, dan intensitas dampak negatif/positif.

Pengumpulan data dan informasi mengenai keanekaragaman ekosistem dapat dilakukan dengan menggunakan data yang telah dikumpulkan oleh berbagai pihak, sebagaimana yang dilakukan terhadap bentang alam. Demikian juga, analisis dan sintesis terhadap data ekosistem dilakukan untuk tujuan yang sama dengan pada bentang alam.


0 komentar:

Posting Komentar

 

Serba Ada Blog Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger