Sejarah dan Distribusi Linux

Sejarah

Kernel Linux pada mulanya ditulis sebagai hobi oleh mahasiswa universitas Finland bernama Linus Torvalds yang belajar di Universitas Helsinki, berawal dari kernel Minix milik professor Andrew Tanembaun, Linus mencoba membuat kernel Minix yang free dan dapat diedit (Minix adalah projek pelajaran menyerupai UNIX, dapat direkayasa dan mudah untuk dikembangkan, poyek ini juga tidak untuk di komersilkan.)
Sejarah sistem operasi berbasiskan Linux berkaitan erat dengan projek GNU, proyek Free Software terkenal yang diketuai oleh Richard Stallman. Projek GNU bermula pada 1983 untuk membuat sistem operasi seperti Unix lengkap dengan kompiler, utiliti aplikasi, development utility dan seterusnya, Proyek ini dirancang sepenuhnya oleh FSF (Free Software Foundation).
Pada 1991, ketika versi pertama kerangka Linux ditulis (Linux versi 0.01 dikerjakan sekitar bulan Agustus 1991), GNU project telah menghasilkan hampir kesemua komponen sistem ini, kecuali kernel. Torvalds dan programmer-programer pengembang kernel lainnya seperti Linux menyesuaikan kernel mereka supaya dapat berfungsi dengan komponen GNU yang sudah ada, hasilnya berupa Sistem Operasi yang dapat berfungsi dengan komponen GNU tesebut.
Versi 0.01 dikeluarkan ke Internet pada bulan September 1991, dan pada tanggal 5 Oktober 1991, Linus mengumumkan versi resmi Linux, yaitu versi 0.02 yang hanya dapat menjalankan shell bash (GNU Bourne Again Shell) dan gcc (GNU CCompiler). Compiler ini banyak digunakan pada lingkunganHewlett-Packard dan Sun.
Walaupun kernel Linux dilisensikan di bawah GNU General Public License, ia tidak sebesar projek GNU itu sendiri.

Distribusi Linux

Terdapat banyak versi atau distribusi Linux (lebih dikenali sebagai Distro), yang dibuat oleh individu, grup, dan lembaga lain. Masing-masingnya menyertakan program sistem operasi dan program aplikasi tambahan untuk di-install di komputer, di samping itu ada juga yang menyertakan suatu program lengkap yang dapat dijalankan langsung dari proses booting CD (live-CD).
Inti bagi setiap distro Linux adalah Kernel Linux, koleksi program dari projek GNU (atau projek lain), shell, dan aturcara utiliti seperti pustaka (libraries), Compiler, dan Pengedit (editor). Kebanyakan sistem juga menyertakan aturcara dan utiliti yang bukan-GNU, bagaimanapun utiliti tersebut dapat diasingkan dan masih menyediakan sistem ala-Unix. Beberapa contoh adalah aturcara dan utiliti dari BSD dan Sistem Window-X (X-Window System). X menyediakan Antaramuka Grafis (GUI) yang asas bagi sistem Linux.
Ada banyak sekali distro Linux, diantaranya:
RedHat, distribusi yang paling populer, minimal di Indonesia. RedHat merupakan distribusi pertama yang instalasi dan pengoperasiannya mudah.
Debian, distribusi yang mengutamakan kestabilan dan kehandalan, meskipun mengorbankan aspek kemudahan dan kemutakhiran program. Debian menggunakan file .deb dalam paket instalasi programnya.
Slackware, merupakan distribusi yang pernah merajai di dunia Linux. Hampir  semua dokumentasi Linux disusun berdasarkan Slackware. Dua hal penting dari Slackware adalah bahwa semua isinya (kernel, library ataupun aplikasinya) adalah yang sudah teruji.  Sehingga mungkin agak tua tapi yang pasti stabil. 
Yang kedua karena dia menganjurkan untuk menginstall dari source sehingga setiap program yang kita install teroptimasi dengan sistem kita. Ini alasannya dia tidak mau untuk menggunakan binary RPM dan sampai Slackware 4.0, ia tetap menggunakan libc5 bukan glibc2 seperti yang lain.

SuSE, distribusi yang sangat terkenal dengan YaST (Yet another Setup Tools) untuk mengkonfigurasi sistem. SuSE merupakan distribusi pertama dimana instalasinya dapat menggunakan bahasa Indonesia.

Mandrake, merupakan varian distro RedHat yang dioptimasi untuk pentium.  Kalau komputer kita menggunakan pentium keatas,umumnya Linux bisa jalan lebih cepat dengan Mandrake.


WinLinux, distro yang dirancang untuk diinstall di atas partisi DOS (WIndows).  Jadi untuk menjalankannya bisa di-klik dari Windows. WinLinux dibuat seakan-akan merupakan suatu program aplikasi under Windows.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Serba Ada Blog Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger